™ ShiniOchi ™: PERBEDAAN ANTARA FAT32 DAN NTFS !!!

PERBEDAAN ANTARA FAT32 DAN NTFS !!!

Di dalam perangkat perangkat peyimpanan kalian pasti tidak asing kan sama kata FAT dan NTFS ?.
tapi pada tau gak perbedaan + kelebihan dan kekuranganya ?
Ini nih !!!

FAT 32

FAT 32 adalah singkatan dari File Allocation Table yang merupakan perkembangan dari FAT 16 di perkenalkan oleh Windows 95 SP2. FAT32 menawarkan kemampuan menampung jumlat cluster yang lebih besar dalam partisi. Selain itu juga mengembangkan kemampuan harddisk menjadi lebih baik dibanding FAT16. System ini dapat dibaca di berbagai operating system seperti windows dan Linux namun di system table ini masih ada kelemahannya. Dan berikut ini kelemahan dan keunggulannya :



Dari Gambar di samping adalah gambar apabila Properties kan pada media penyimpanan yang mengunakan FAT32 , dari gambar tersebut sudah terlihat merupakan beberapa fitur yang terdapat pada FAT32.
Kelebihan :
1.    baik untuk menghandle kapasitas hardisk yang tidak terlalu besar.
2.    Terbaca Diberbagai operating system.
3.    Dapat menampung jumlah cluster yang lebih banyak dibanding FAT 16.
Kekurangan :
1.    Tidak dapat menangani file dengan kapasitas yang besar diatas 32 GB.
2.    Tidak ada fitur keamanan.
3.    Tidak ada fitur kompresi data.
4.    Tidak ada fitur enskripsi data.

Dan berikut ini adalah data ukuran maksimal dan spesifikasi pada system FAT32 :
- Max ukuran filer 4 Gigabyte
- Max jumlah file 65.517
- Max panjang nama file 255
- Max ukuran partisi 2 Terabyte
- Memiliki file permission

NTFS
NTFS merupakan singkatan dari New Technologi File System adalah file berkas yang terbaru dari sebelumnya (FAT32) yang diperkenalkan oleh Windows yang digunakan hingga sekarang. File berkas ini lebih baik dari pada file berkas sebelumnya karena di lengkapi berbagai fitur tambahan yang tidak ada terdapat dari file berkas yang terdahulunya.



Dari gambar disamping sudah dapat dilihat berbagai fitur yang terdapat pada tab nya , dan berikut ini adalah kelebihan serta kekurangannya.
Kelebihan :
1. Dapat mengatur kuota volume untuk setiap pengguna. 
2. Mendukung sistem berkas terenkripsi secara transparan dengan menggunakan beberapa jenis algoritma enkripsi yang umum digunakan. 
3. Mendukung kompresi data yang transparan meskipun tidak memiliki rasio yang besar, dapat digunakan untuk menghemat penggunaan ruangan harddisk. 
4. Mendukung penamaan berkas dengan metode pengodean Unicode (16-bit).

Kekurangan:
1. Tidak support dengan banyak sistem operasi Lawas. 
2. Tidak bisa terdeteksi ketika melakukan boot dengan floopy.

Dan berikut ini adalah data ukuran maksimal dan spesifikasi pada system NTFS:
- Max ukuran filer 16 Exabyte.
- Max jumlah file 4.294.967.295.
- Max panjang nama file 255.
- Max ukuran partisi 16 Exabyte.
- Memiliki fitur enkripsi dan file permission.

Itu lah beberapa perbedaan antara FAT32 dan NTFS....




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © ™ ShiniOchi ™ Urang-kurai