™ ShiniOchi ™: Orange Caramel - AKB48 Tampil Bareng di Jepang

Orange Caramel - AKB48 Tampil Bareng di Jepang

Orange Caramel - AKB48 Tampil Bareng di Jepang

Rabu, 25 Juli 2012 19:05 | 

After School


Orange Caramel - AKB48 Tampil Bareng di Jepang
Orange Caramel foto: fanpop.com


  - Sub unit girlband After School, Orange Caramel akan tampil dalam konser a-nation. Salah satu festival musik terbesar yang begitu dinantikan di Jepang tiap tahunnya.20 Juli lalu, situs resmi a-nation merilis nama-nama artis yang akan tampil dalam a-nation Music Week Asia Progress F yang akan digelar pada 10 Agustus nanti. Dan Orange Caramel disebutkan terlibat. Hal ini merupakan kali kedua untuk mereka tampil di Jepang usai tur Jepang After School pada April lalu, PLAYGIRLZ.
Dilansir soompi.com, Orange Caramel bahkan mendapatkan kesempatan untuk bisa tampil bersama idol grup wanita Jepang paling populer, AKB48. Sehingga bisa disebut bahwa ini adalah pencapaian luar biasa.
Di industri musik K-Pop, Orange Caramel menjadi salah satu sub unit grup Korea yang sukses. Sub unit memang menjadi hal wajar di dunia K-Pop karena sub unit itu memiliki konsep musik berbeda dari grup utama mereka.
Beberapa sub unit grup K-Pop yang bisa dibilang meraih popularitas sampai secara global adalah Super Junior M, GD&TOP, dan SISTAR19. (soompi.com/aia)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © ™ ShiniOchi ™ Urang-kurai